Bupati dan Wabup Pringsewu Lepas Peserta Fun

 Bupati dan Wabup Pringsewu Lepas Peserta Fun Run

PRINGSEWU, potensinasional.id – Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas dan Wakil Bupati Umi Laila melepas peserta Fun Run dari depan Graha KH. Ahmad Dahlan, Komplek Universitas Muhammadiyah Pringsewu, Sabtu (26 Juli 2025) pagi.
Kegiatan yang diikuti para pelajar dan mahasiswa serta masyarakat umum ini diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Pringsewu dan Pengurus Wilayah (PW) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Provinsi Lampung, menyusuri sejumlah ruas jalan di Kota Pringsewu sejauh 5 kilometer.
Bupati Pringsewu pada kegiatan yang juga dihadiri Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu Ny. Rahayu Riyanto, Pj Sekretaris Daerah M. Andi Purwanto beserta jajaran pemerintah daerah dan keluarga besar pengurus wilayah dan daerah Muhammadiyah Lampung dan Pringsewu serta civitas akademika Universitas Muhammadiyah Pringsewu dan IPM Lampung sangat mengapresiasi kegiatan ini sebagai salah satu upaya untuk mengajak masyarakat menciptakan pola hidup sehat yakni dengan berolahraga secara rutin dan teratur.
“Melalui kegiatan ini, selain bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh agar tetap fit dan fresh, juga bisa  untuk menjalin keakraban serta mempererat hubungan silaturahmi antarwarga masyarakat Kabupaten Pringsewu,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, Bupati dan Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu juga berbaur dengan masyarakat ikut berolahraga fun run. (*)