LKP Bina Dharma Tutup Secara Simbolik Program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) Tahun 2024.

 

Pringsewu, Potensinasional –Selasa 24/9/2024, Bertempat di LPK Bina Dharma Jalan Sakti Raya Pringsewu acara penutupan program pelatihan dan pembinaan serta pembekalan ilmu ketrampilan pada empatpuluh peserta pelatihan.

Junaidi, Direktur Lembaga Bina Dharma dalam penjelasannya dengan gamblang bahwa program ini sangat signifikan terhadap kemampuan sumberdaya manusia di Pringsewu dalam kaitan kemampuan yang mengikuti perkembangan digitalisasi global
“Alhamdulillah selama waktu tiga bulan ini Lembaga Bina Dharma laksanakan progrm dari Direktorat Kursus dan Pelatihan, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi dan itu artinya Bina Dharma masuk gret LPK kriteria di tingkat Nasional, selain juga faktor masuk akreditasi di pusat” terangnya kepada awak media
(Selasa,24/2024).

Sementara itu dalam sambutannya, Rika yang mewakili Pj Pringsewu menyampaikan apresiasinya pada pihak LPK.
“Ya kita atas nama pemerintah daerah tentunya cukup bangga dan artinya Bina Dharma sebagai lembaga sudah bersinergi langsung dengan pemerintah kabupaten dalam mencetak kaum usia kerja untuk siap mempersiapkan kemampuan berwirausaha sesuai perkembangan dan kemajuan dunia teknologi dan ITE” tutupnya.

Apresiasi yang tinggi juga diungkapkan Khairi (19) seorang peserta pelatihan.
“Iya mas saya senang sekali selama tiga bulan di pelatihan ini dapat banyak ilmu dan kita juga diberi bantuan permodalan berupa peralatan kerja yang sesuai bidang saya yaitu komputer” tuturnya.

( Wasis)